Metrasat berikan Seminar dan Kuliah Umum di Teknik Elektro USU


Peserta seminar terlihat antusias mendengar uraian tentang
perkembangan Teknologi Satelit

simetrikal.co - USU.  Perkembangan teknologi komunikasi yang sangat pesat saat ini perlu diimbangi oleh kemampuan serta pengetahuan oleh peserta didik, khususnya mahasiswa. Melalui hal ini pihak Departemen Teknik Elektro (DTE) USU, Ikatan Mahasiswa Teknik Elektro (IMTE), serta Ikatan Alumni Teknik Elektro (IATE) USU bekerjasama dengan Metrasat yang merupakan salah satu perusahaan mitra Telkom Indonesia mengadakan seminar dan kuliah umum bagi mahasiswa teknik elektro USU. "Sebagai seorang mahasiwa harus dapat terus mengupgrade pengetahuannya, salah satu usaha yang dilakukan yaitu dengan mengadakan seminar dan kuliah umum seperti ini" tutur Bapak Rahmat Fauzi ST. MT dalam sambutannya. 

Seminar dan kuliah umum ini diadakan pada hari Sabtu, 20 September 2014 bertempat di Aula Teknik Elektro USU yang dimulai pukul 09.00 WIB s/d 12.oo WIB. Seminar ini merupakan seminar kedua yang dilaksanakan di Teknik elektro USU khususnya di bidang telekomunikasi. Seminar ini tidak hanya diperuntukkan untuk mahasiswa Teknik Elektro USU, karena turut hadir juga mahasiswa Teknik Elektro dari berbagai Universitas di Kota Medan. Seminar ini mengangkat tema Teknologi Komunikasi Satelit " Trend teknologi dalam menunjang era komunikasi data" dengan pembicara oleh Bapak Joko Sarwono yang merupakan GM. Service Delivery pada perusahaan Metrasat, serta penyampaian pengantar oleh abangda Pertrus Sila yang merupakan alumni Teknik Elekto USU Angkatan 1992. 


Bapak Joko Sarwono dalam materinya meyampaikan sejarah perkembangan satelit, perkembangan satelit saat ini serta keadaan satelit di Indonesia. Dalam penyampainya, Bapak Joko Sarwono mengatakan "Kita seharusnya dapat berbangga diri karena Indonesia merupakan negara ketiga di dunia yang memiliki satelit sendiri yaitu Satelit Palapa yang diluncurkan pada tahun 1976, tetapi saat ini pengembangan teknologi satelit untuk kebutuhan masyarakat saat ini sangat kurang", tutur beliau. Oleh karena itu diharapkan dari mahasiswa saat ini khususnya di Teknik Elektro USU agar dapat bekerjasama dalam pengembangan satelit di Indonesia.(m2d)

Liputan : Mahmud Akbar
Editor: Nanda


Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

1 comments :

Ayo beri kritik dan saran..!