HMTL (Himpunan Mahasiswa Teknik Lingkungan)


Gambar disamping merupakan lambang HMTL FT USU yang bermakna :
•Segi tujuh melambangkan angka pada Nomor induk Mahasiswa yaitu teknik lingkungan 07

•Akar yang melilit pada luar segi tujuh melambangkan kokohnya Himpunan ini, ibaratkan sebatang pohon tidak akan berdiri kokoh jika tidak ada akarnya

•Lambang ini dibagi empat melambangkan angka pada Nomor induk Mahasiswa yaitu fakultas Teknik 04

•Huruf H yang dilatarbelakangi oleh air (bahasa Yunani: hidro) melambangkan salah satu sub penting pada bidang Teknik Lingkungan yaitu segala sesuatu yang berhubungan dengan air untuk kebutuhan makhluk hidup

•Huruf M yang dilatarbelakangi oleh manusia melambangkan bahwa sebagai mahasiswa khususnya mahasiswa teknik Lingkungan harus menjunjung tinggi Tridharma Perguruan Tinggi yaitu pengabdian masyarakat

•Huruf T yang dilambangkan oleh hutan (Tumbuhan) melambangkan bahwa mahasiswa Teknik Lingkungan harus menjaga kelestarian lingkungan

•Huruf L yang dilatarbelakangi oleh peta dunia melambangkan bahwa ruang lingkup Teknik Lingkungan mencakup dunia, bukan hanya lokal saja.
Himpunan Mahasiswa Teknik Lingkungan Fakultas Teknik Universitas Sumatera Utara (HMTL FT USU) merupakan organisasi pengkaderan yang bersifat kekeluargaan , demokratis , independen, dan tidak berafiliasi dengan organisasi maupun partai politik manapun. Sejak didirikan  pada 20 Juni 2013, HMTL FT USU menjadi  wadah penyalur aspirasi, pemberdayaan potensi, dan pemersatu mahasiswa Teknik Lingkungan Universitas Sumatera Utara serta sebagai sarana mahasiswa Teknik Lingkungan untuk mengabdi kepada masyarakat.

Sebagai organisasi pengkaderan, calon anggota HMTL FT USU wajib mengikuti rangkaian kegiatan kaderisasi yang berlangsung selama setahun. Kegiatan ini bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai kemahasiswaan dan kecintaan pada Teknik Lingkungan FT USU sehingga lahir kader-kader berkualitas yang akan membangun HMTL FT USU menjadi semakin baik kedepannya.

Ada hal menarik dalam proses pembentukan HMTL FT USU. Berhubung Teknik Lingkungan adalah jurusan yang baru berdiri, maka yang “mengkader“ calon anggota adalah gabungan beberapa mahasiswa dari departemen yang ada di Fakultas Teknik. Hal ini merupakan keuntungan bagi HMTL FT USU karena mempunyai abang dan kakak dari semua departemen.

Saat ini HMTL FT USU terdiri dari 49 anggota biasa dan 25 anggota muda. Anggota muda tersebut adalah mahasiswa Teknik Lingkungan 2013  yang telah mengikuti rangkaian kaderisasi selama setahun dan dinyatakan lulus  pada 27 Agustus 2014 lalu. Untuk menjadi anggota biasa, para anggota muda akan mengikuti program kaderisasi lanjutan.

HMTL FT USU tengah memasuki periode kedua yang dipimpin oleh Abdul Hafidz Nainggolan setelah periode sebelumnya dipimpin oleh Mhd. Yani Alan Nuary. Periode pertama dan kedua berlangsung selama enam bulan untuk penyesuaian  dan pembelajaran awal sebagai organisasi yang baru berdiri. Sedangkan mulai dari periode ketiga hingga selanjutnya akan melaksanakan kepengurusan selama setahun.


Sampai saat ini, HMTL FT USU telah mengikuti banyak kegiatan internal dan eksternal. Kegiatan internal seperti memperingati hari besar lingkungan, bedah buku, studi ekskursi, kuliah tamu, dan sebagainya. HMTL FT USU mengikuti kegiatan di luar kampus USU seperti menjadi panitia dalam acara Medan Community Festival dan Medan Green Festival serta mengikuti kongres Ikatan Mahasiswa Teknik Lingkungan Indonesia (IMTLI) di Universitas Diponegoro Semarang. Sedangkan kegiatan yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat ini adalah rangkaian acara Dies Natalis Tiga Tahun Teknik Lingkungan dari tanggal 15 September sampai 4 Oktober 2014.

 Liputan: Vega Bangun
Editor: Nanda & Meidina Zulfa Hanie
Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

2 comments :

Ayo beri kritik dan saran..!